
Instagram adalah salah satu aplikasi terpopuler di Indonesia, gak cuma berbagi soal foto, ternyata kalian juga bisa lho cari pacar di Instagram, lantas gimana sih cara cari pacar di Instagram?
Kalau kalian merasa kesulitan untuk mencari pasangan, mungkin kalian bisa menemukan pasangan yang cocok di Instagram. Di Instagram kalian bisa melihat berbagai aktivitas orang. Mulai dari kegiatan sehari-hari, hobi, pekerjaan, dan sebagainya.
Dengan melihat aktivitas tersebut, kalian bisa lho mencari orang yang memiliki kesamaan dengan kalian.
Nah untuk lebih jelasnya, langsung aja yuk lihat ulasan belajardrcinta.com di bawah ini, tentang cara cari pacar di Instagram.
Baca juga: Cara cari pacar di Facebook
Cari orang yang punya kesamaan dengan kamu
(Cari orang yang punya kesamaan - cara cari pacar di Instagram. pixabay)
Sebuah hubungan bisa terjalin karena adanya kesamaan. Karena itu langkah pertama agar kamu dapat pacar di Instagram, kamu harus memulai dengan mencari orang yang punya kesamaan dengan kamu.
Misal kamu suka sekali dengan fotografi, maka kamu bisa mencari orang yang punya hobi serupa dengan kamu. Biar lebih gampang, kamu bisa gunakan hastag untuk mencarinya yah.
Jangan cuma cari satu yah, carilah beberapa orang yang punya kesamaan dengan kamu.
Pastikan statusnya single
(Pastikan masih single - cara cari pacar di instagram. pixabay)
Kamu juga harus mengetahui kalau target kamu masih single. Hal itu bisa kamu lihat di setiap postingannya. Apakah dia selalu bersama teman-temannya, atau justru bersama pasangannya.
Kalau sudah punya pasangan lebih baik tidak usah didekati yah. Atau kalau postingannya selalu sendiri, tapi kamu gak yakin, mendingan gak usah difollow juga yah.
Follow dan like fotonya
(Follow dan like postingannya - cara cari pacar di Instagram. pixabay)
Langkah berikutnya kamu bisa mulai memfollow orang-orang tersebut. Setelah follow kamu bisa melike beberapa foto dia, bahkan memberikan komentar dan tunggu responnya. Jika dia tertarik, maka dia juga akan melakukan hal yang sama. Memberi like pada foto kamu, mengomentari bahkan memfollow kamu.
Nah ini dia pentingnya kamu memfollow beberapa orang. Jadi kamu gak patah semangat kalau ada orang yang gak tertarik dengan kamu, tidak memfollow balik kamu.
Baca juga: Tips cari pacar ganteng
DM Dia
(DM dia - cara cari pacar di Instagram. pixabay)
Langkah ini baru bisa kamu lakukan setelah dia membalas like kamu atau mengomentari foto-foto kamu. Jangan lakukan DM kalau dia belum melakukannya yah. Dengan mengomentari atau melike, kemungkinan dia juga tertarik kepada kamu setelah melihat foto-foto kamu.
Ketika DM kamu bisa ngobrol banyak berbagai hal kesamaan yang kalian miliki. Misalnya tentang fotografi. Mungkin kamu bisa bertanya soal trik-trik fotografi. Atau malahan bisa mengajaknya untuk hunting foto bareng di akhir pekan.
Nah itulah beberapa cara cari pacar di Instagram. Gak sulit kan? Semoga artikel ini bisa membantu kalian yang saat ini lagi berusaha cari pacar yah. Gak usah jauh-jauh carinya, bisa lewat Instagram